Postingan Terunggul Hari Ini

Suasana Pada Masa lalu Membawa Mendung

Terpendam rindu mendayung kalbu, hati-hati untuk kusentuh, takut-takut bisa menyakiti. Sayup-sayup hening menyapa, mengantar roh pada masa i...

Cara Membuat Batas Kartu Nama Menggunakan CorelDRAW


Cara Membuat Batas Kartu Nama Menggunakan CorelDRAW – Hai sahabat, artikel Kali ini akan membahas tentang Cara membuat Batas Kartu Nama Menggunakan CorelDRAW. Yuk, langsung dibahas :

Cara Membuat Batas Kartu Nama Menggunakan CorelDRAW
Cara Membuat Batas Kartu Nama Menggunakan CorelDRAW. Sumber Foto : Kursusdesaingrafis.com



- Membuat Batas Kartu Nama

Sebelum memulai membuat batas kartu nama, pastikan komputer anda telah siap dengan CorelDRAW. Setelah itu ikuti langkah berikut :

a. Buat Dokumen Baru dengan ukuran halaman A4
b. Klik alat Rectangle Tool pada Toolbox Rectangle
c. Arahkan pointer pada drawing area di pojok kiri atas.
d. Klik kiri dan tahan kemudian arahkan pointer ke pojok bawah untuk mendapat bentuk bangun persegi panjang.
e. Setelah berbentuk bangun persegi panjang, lepaskan tombol mouse.

Untuk kali ini anda telah membuat objek berbentuk persegi panjang. Selanjutnya, anda perlu mengubah ukuran objek sesuai ukuran kartu nama. Sebagai latihan misalnya kita gunakan ukuran kartu pelajar anda yaitu 85 Mm x 55 mm. Untuk mengubah objek persei panjang tesebut, ikuti langkah berikut :

a. Aktifkan objek persegi menggunkan Pick Tool.
b. Perhatikan Object Size pada property bar. Anah panah mendata menandakan ukuran panjangnya. Adapun anak panah tegak menandakan ukuran tinggi objek.
c. Arahkan Pointer di kota sebelah kanan anak panah tersebut.
d. Klik kotak tersebut hingga pointer berubah menjadi kursor.
e. isikan nilai masing-masing 85 mm dan 55 mm. Ingat, angka ukuran objek sebelum anda ubah sebaiknya dihapus dahulu.
f. Setelah selesai tekan Enter Untuk mengakhiri proses tersebut.
Anda kini telah berhasil membuat batas kartu nama sesuai ukuran yang direncanakan.

Demikianlah Cara Membuat Batas Kartu Nama Menggunakan CorelDRAW. Semoga bermanfaat.

Silahkan Masukkan Email anda Untuk Update Fakta Lainnya:

0 Response to "Cara Membuat Batas Kartu Nama Menggunakan CorelDRAW "

Post a Comment

Tolong Jangan Melakukan SPAM ya.
KOMENTARLAH SESUAI ARTIKEL DI ATAS :)

TERIMA KASIH
ADMIN
INDRA SAPUTRA